Bunga Rafflesia Mekar di Rejang Lebong, Kalapas Curup Sambut Kedatangan Penasehat Utama Pipas

Posted by : suaratid February 3, 2024 Tags : anna Reyhard , anna Reynhard , bunga rafflesia

SuaraTidar.com, Bengkulu – Penasehat Utama PIPAS, Anna Reynhard tinjau lokasi bunga Rafflesia di Desa  Selamat Sudiarjo Kabupaten Rejang Lebong Jumat(03/02)

Disela kegiatan kunjungan kerja Penasehat Utama Paguyuban Ibu – Ibu Pemasyarakat di Provinsi Bengkulu dalam rangka Ulang tahun Pipas ke-20, Anna Reynhard menyempat diri mengunjungi lokasi tumbuh Bunga Rafflesia tepatnya di Desa Selamat Sudiarjo Kecamatan Bermani Ulu Kabupaten Rejang Lebong  Provinsi bengkulu.

Baca Juga :

Ketua Dharma Wanita Lapas Curup Ikuti Kunker Penasehat Pipas di Bengkulu

Saat itu Penasehat Utama Pipas didampingi Kalapas Curup, Ronaldo Devinci serta Ibu – Ibu Dharma Wanita Lapas Curup serta Ibu Ibu Kepala Unit Pelaksana Teknis jajaran Kanwil Kemenkumham Bengkulu melihat langsung mekarnya Bunga Rafflesia di Desa Selamat Sudiarjo tersebut.

“Ibu Anna Reynhard memang mempunyai hobi outdoor dan beliau ingin melihat langsung bunga rafflesia yang merupakan kebanggaan dari Provinsi Bengkulu tersebut” kata Kalapas Curup, Ronaldo Devinci.

Kedatangan romnongan Penasehat Utama Pipas tersebut disambut Ibu – Ibu Dharma Wanita Lapas Curup yang sudah berada di lokasi.

“kami telah mempersiapkan seluruh sarana dan prasarana jelang kedatangan Penasehat Utama Pipas dan rombongan di lokasi tumbuh nya Bunga Reafflesia tersebut termasuk persiapan tim sweeper maupun tim evakuasi serta tim kesehatan di lokasi kegiatan.” ujar Ketua Humas Lapas Curup, Nizar.

Penasehat Utama Pipas, Anna Reynhard menyampaikan” saya sangat puas sudah bisa melihat secara langsung Bunga Rafflesia yang fenomenal tersebut dan juga terima kasih saya sampaikan ke seluruh jajaran Lapas Curup atas sambutannya serta sudah menyiapkan seluruh sarana sehingga kegiatan tersebut dapat terlaksana tanpa ada kendala sedikitpun” kata nya.

RELATED POSTS
FOLLOW US